Hadis No. 14 Sunan Abi Daud

Hadispedia.id – ِAl-Imam Abu Daud; Sulaiman bin Al-Asy’ats berkata di dalam kitab Sunan-nya pada bab makruhnya bicara saat buang hajat,

حَدَّثَنَا عُبَيْدُ اللَّهِ بْنُ عُمَرَ بْنِ مَيْسَرَةَ حَدَّثَنَا ابْنُ مَهْدِيٍّ حَدَّثَنَا عِكْرِمَةُ بْنُ عَمَّارٍ عَنْ يَحْيَى بْنِ أَبِي كَثِيرٍ عَنْ هِلَالِ بْنِ عِيَاضٍ قَالَ حَدَّثَنِي أَبُو سَعِيدٍ قَالَ سَمِعْتُ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ لَا يَخْرُجْ الرَّجُلَانِ يَضْرِبَانِ الْغَائِطَ كَاشِفَيْنِ عَنْ عَوْرَتِهِمَا يَتَحَدَّثَانِ فَإِنَّ اللَّهَ عَزَّ وَجَلَّ يَمْقُتُ عَلَى ذَلِكَ قَالَ أَبُو دَاوُد هَذَا لَمْ يُسْنِدْهُ إِلَّا عِكْرِمَةُ بْنُ عَمَّارٍ

Ubaidullah bin Umar bin Maisarah telah menceritakan kepada kami, ia berkata, Ibnu Mahdi telah menceritakan kepada kami, ia berkata, Ikrimah bin ‘Ammar telah menceritakan kepada kami, dari Yahya bin Abu Katsir, dari Hilal bin ‘Iyadh, ia berkata, Abu Sa’id telah menceritakan kepadaku, ia berkata, ‘Aku mendengar Rasulullah saw. bersabda, “Janganlah dua orang laki-laki pergi ke tempat buang hajat dalam keadaan membuka aurat keduanya, lalu bercakap-cakap, karena sesungguhnya Allah Azza Wa Jalla membenci demikian.” Abu Daud berkata, “Kalimat ini hanya diisnadkan oleh Ikrimah bin ‘Ammar.”

Artikel Terkait

spot_img

Artikel Terbaru